T : Kalau kita ganti gear roda belakang menjadi lebih kecil jumlahnya apakah mempengaruhi top speed atau hanya akselerasi aja ?? Ada pengaruh juga gak ke akurasi perhitungan speedometer ? karena setahu gue speedometer diukur dari gerakan roda belakang...
J : Buat produksi motor Honda belakangan yang make sistem digital buat spedonya, tidak lagi diukur dari gerakan roda depan ataupun roda belakang, mekanik AHASS ada yang pernah bilang spedo diukur dari suatu komponen yang nempel deket gear depan, mangkanya untuk Karisma atau HSX-125, ngga ada kabel yang nyambung ke roda depan seperti tipe-tipe motor laennya. Mengenai penggantian gear, penggantian gear belakang dengan gear yang bermata lebih sedikit (gear yang lebih kecil) tentu saja mempengaruhi akselerasi, tarikan bawah akan terasa sangat berat, namun atas bakal panjang, tapi bukan top speed ya, ada limiter yang ngebatasinya, perlu diketahui juga dengan perbandingan gear standar HSX yang sekarang, di trek kemacetan jakarta sudah sangat berat dibawahnya, apalagi harus diganti dengan gear yang lebih kecil di belakangnya, di balapan, penggantian gear biasanya disesuaikan dengan trek yang akan dijalani, bila treknya patah-patah, bakal berlaku perbandingan gear berat (nurunin gear depan, naikin gear belakang) begitupun sebaliknya, disesuaikan perbandingan gear depan-belakang yang paling sesuai dengan trek.